Postingan

Menampilkan postingan dari Juni, 2025

Romantisasi

Gambar
  Dalam kehidupan seringkali kita dapati hal-hal yang tidak sesuai dengan keinginan, namun adakalanya berprasangka baik pada tiap takdir Allah adalah cara terbaik untuk tetap waras di tengah hiruk-pikuk kehidupan dunia yang menilai segala sesuatu dengan penuh ekspektasi tinggi.  Mari belajar untuk meromantisassi sesedarhana apapun pencapaian kita hari ini, sekecil apapun hasil yang kita peroleh, untuk semua itu agar kita mampu untuk tetap mensyukuri segala nikmat yang telah Allah karuniakan. Sebab beberapa hal akan terasa lebih berharga saat kita mampu mensyukurinya, dan akan terasa mudah saat kita mampu menyabari tiap prosesnya.  Mari belajar untuk terus meromantisasi segala pencapaian yang telah kita usahakan tanpa menunggu apresiasi dan pujian dari manusia, karena terkadang satu-satunya yang bisa kita kendalikan adalah diri kita sendiri.  Mereka yang mengusahakan segala sesuatu untuk mendapatkan ridha, validasi manusia justru hanya akan melenakan dan membuat lelah...

Penerimaan Diri Sendiri

Gambar
  Ada hal-hal yang mengharuskan kita keluar dari zona nyaman untuk kemudian belajar kembali memaknai perjalanan. Berapa banyak yang telah terlewati? Sudah adakah kebermanfaatan yang kita tebar di bumi? Bisakah kita pulang dalam keadaan hati yang selamat?  Beberapa keputusan yang kita ambil juga barangkali mengecewakan bagi orang lain, tapi bukankah hidup akan terus berjalan dengan atau tanpa dukungan dari orang-orang yang kita harap akan selalu kita miliki?  Tidak apa jika tak ada yang mendukung, tak apa jika tak seramai orang lain, sungguh tak mengapa berdiri di atas prinsip sendiri, jujur pada diri sendiri, sambil terus menyandarkan diri pada Allah. Bukankah Allah tak pernah meninggalkan hambanya? Hidup kita tidak akan berjalan seperti yang kita rencanakan tapi jalannya persis seperti yang telah Allah rencanakan. Adapun pencapaian kita hari ini, gelar kita hari ini, hanyalah bonus dari hal-hal rumit yang berhasil kita sabari tanpa harus orang lain tahu.  Semoga hat...