Berjuang


 

Kita belajar untuk bisa melewati banyak sekali keadaan kalau kita tak mampu melewatinya. Kembali, belajar lagi, meluangkan waktu untuk mencari letak kesalahan-kesalahan yang sudah kita lakukan, perbaiki. Kemudian kita coba lagi. Begitu seterusnya. Yang menentukan batasnya adalah kita sendiri, mau seberapa banyak memperjuangkannya hingga kemudian kita memutuskan berhenti jika tak kunjung mampu melewatinya. Kemudian, memilih jalan yang lain. Tidak apa-apa, tak perlu merasa bersalah seolah kita tidak memiliki pendirian. Kita paling tahu, apa yang kita hadapi dan rasakan. 

Paling tidak, kita sudah berjuang. Kita sudah menemukan jawaban atas apa yang kita perjuangkan. Kita sudah menemukan pembelajaran hidup dari proses yang telah kita lalui. Sekarang, kita akan berjuang lagi, untuk hal yang lain.

Bumi Allah, 

Bising

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cerita dibalik Jilbab

Faidza ‘Azamta Fatawakkal ‘Alallah

Pilihan Hidup