MANUSIA APA MAUNYA

Terkadang, manusia maukan dirinya dihormati tapi dia sendiri tidak pernah berusaha untuk menghormati orang lain.

Terkadang, manusia maukan urusannya dipermudahkan tapi dia sendiri tidak pernah berusaha untuk membantu mempermudahkan urusan orang lain.

Terkadang, manusia maukan dirinya dipahami orang sekeliling tapi dia sendiri tidak pernah berusaha untuk memahami orang lain sekalipun isi hati mereka.

Terkadang, manusia maukan kebahagiaan tapi dia sendiri tidak pernah berusaha untuk membahagiakan orang lain. Sekalipun terhadap binatang dan tumbuh-tumbuhan.

Terkadang, manusia maukan pandangannya disambut dengan baik sekali oleh orang sekeliling tapi pandangannya terhadal orang sekeliling? Pandang sebelah mata saja.

Terkadang, manusia maukan tazkirah, nasihat dan dakwahnya diterima,dipakai oleh mereka yang lain tapi bila dirinya dinasihati dan ditarbiyyah? Haih. Kitakan manusia biasa. Kita sebenarnya sedang diuji bila kita merasa bangga dan nyaman dengan keadaan itu. Hati-hati.

Terkadang, manusia suka isi hatinya didengari dengan penuh setia oleh si pendengar tapi pernahkah meluangkan waktu kita untuk mendengar isi hati mereka? Jangan pentingkan diri sendiri. Ya, mereka tidak pernah meminta untuk didengari tetapi ketahuilah bahwa kita manusia saling memerlukan antara satu sama lain.

Terkadang, Allah tarik sesuatu sebab ingin kurniakan sesuatu yang kita tidak pernah sangka. Surprise yang berhikmah. Cuma, terkadang kita tak sabar bila doa kita lambat dikabulkan. Kita lihat yang buruknya saja, kan? Kenalilah Allah dalam saat ketika kita ingin melalui keinginan yang tidak dapat kita capai. - Rika Fathir.

Dan sememangnya manusia maukan doanya dan keinginannya dikabulkan Allah tapi manusia itu sendiri berat untuk melakukan apa yang Allah suruh. Dia suruh bukan untuk kepentingan-Nya tetapi karena Dia sayangkan kita. Dia tak ingin kita tersiksa dalam neraka. Dia uji sebab Dia ingin kita alihkan perhatian kita yang sememangnya tertumpu pada dunia beralih kepada-Nya. Kalau tidak diuji nanti kita lalai dan lupa.

Jangan sedih kalau terkadang kita diuji, sebaliknya bersyukurlah.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cerita dibalik Jilbab

Faidza ‘Azamta Fatawakkal ‘Alallah

Pilihan Hidup