Jagalah Mahkota Kemuliaanmu


 

Suatu waktu, pasangan muda-mudi sedang dimabuk cinta. Sedikitpun tak ingin ada yang terlewat bila berdua. Dunia terasa hanya milik mereka yang sedang kasmaran. Naasnya, mereka tahu bahwa hubungan yang mereka jalin diluar pernikahan adalah hubungan yang telah Allah sebutkan dalam Al-Quran; "Dan janganlah kamu mendekati zina; sesungguhnya zina itu adalah suatu perbuatan yang keji. Dan suatu jalan yang buruk." (Qs. al Isra': 32)


Termasuk telepon, chatan, berdua-duaan, apalagi sampai pegang-pengangan dan hal-hal negatif lainnya diluar pernikahan. Nauzubillah


"Saya tidak bisa jauh darinya, saya tidak bisa move on, mmm kami pacaran sehat kok nggak ngapa-ngapain"


Was-was syaitan berhasil menghias yang buruk seolah terasa indah. Hingga suatu malam puncaknya, mereka terbuai akan asmara. Membuat si perempuan hamil di luar nikah, si lelaki kabur entah kemana dan tak ingin bertanggungjawab. Alhasil, si janin menjadi korban (digugurkan). Sontak kabar tidak mengenakkan ini menjadi bulan-bulanan tetangga. Astagfirullah


Jika belum mampu menikah, maka banyak-banyaklah berpuasa. Agar nafsumu terkendalikan. Ketahuilah bahwa setan adalah musuh yang nyata bagi manusia. Duhai wanita, engkau mulia. Bahkan namamu abadi dalam surah An-Nisa. Duhai lelaki, ingatlah bahwa engkau dilahirkan dari rahim seorang perempuan. Jangan menyentuh dan merusak keindahannya. Biarkan ia mekar. Bukankah akan lebih baik bila perempuanmu memperbaiki dirinya dulu, baru engkau miliki?


Sebentar lagi valentine. Perempuan, tetaplah di dalam rumahmu. Jagalah mahkota kemuliaan yang telah tersematkan pada dirimu. Laki-laki, jagalah cintamu dengan tidak merayakan apa-apa. Apalagi memberikan coklat, bunga, dan boneka dihari kasih sayang; katanya. Cinta tak semu (r) dah itu boy 😊


Tetaplah menjaga untuk ia yang juga terjaga.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cerita dibalik Jilbab

Faidza ‘Azamta Fatawakkal ‘Alallah

Pilihan Hidup